Di Indonesia terdapat banyak tempat wisata yang berupa kebun bunga yang begitu indah. Bahkan pemandangan indah tersebut, terlihat bagus bila diabadikan dengan tangkapan kamera. Tidak sedikit orang yang menghiasi timeline media sosial Instragam dengan pemandangan kebun bunga yang memanjakan mata. Tidak perlu jauh jauh pergi ke luar negeri, di Indonesia banyak kebun bunga yang instagramable. Yuk simak ulasannya disini.
1. Taman Bunga Marigold di Bali
Kebun bunga Marigold terletak di sepanjang jalan Bedugul dan Kintamani, lebih tepatnya lagi berada di sekitar bukit Bedugul, Tabanan, Bali. Memiliki nama latin Tagates erecta, bunga satu ini memang kerap digunakan sebagai pelengkap sajen untuk pemujaan penduduk Bali. Bunga Marigold yang memiliki warna jingga keemasan ini, awalnya hanya tumbuh liar di antara ladang perkebunan penduduk. Hingga akhirnya dibudidayakan oleh petani setempat. Bunga satu ini memiliki arti sepanjang bulan.
2. Taman Bulan Setya Aji di Semarang
Taman bunga satu ini berada di kaki gunung Ungaran. Taman bunga ini populer saat keindahannya tersebar di media sosial Instagram. Di taman Setyo Aji terdapat berbagai bunga dengan warna yang begitu cantik. Dimana sangat cocok dijadikan latar belakang foto kamu. Namun saat mengunjungi taman ini, ada baiknya kamu berhati hati agar tidak menginjak injak bunga yang tumbuh.
3. Taman Bunga Nusantara di Cianjur
Taman bunga Nusantara memiliki kesan seperti taman bunga yang ada di kisah kisah dongeng. Sehingga tidak heran jika banyak yang mengunjungi taman satu ini. Di taman bunga Nusantara, kamu dapat merasakan sensasi seperti mengunjungi taman bunga yang ada di Eropa. Pada taman dengan luas 35 hektar ini, banyak spot yang bagus untuk dijadikan latar belakang foto kamu. Di kebun bunga ini juga terdapat taman labirin, taman air, hingga taman dengan konsep negara Perancis.
4. Taman Bunga Amaryllis Ngasemayu di Yogyakarta
Awalnya kebun bunga ini hanyalah tumbuhan Amaryllis yang tumbuh secara liar di kebun seluas 2 hektar miliki Sukadi dan Wartini. Kemudian berbekal modal seadanya, pasangan tersebut kemudian membudidayakan tanaman Amaryllis. Ternyata bunga tersebut laku di pasaran, bahkan banyak pembeli dari luar kota yang ingin membeli bunga. Hingga kemudian pemilik kebun membuka taman untuk umum pada tahun 2015. Taman yang didominasi warna jingga ini instagramable loh.
5. Kebun Bunga Selecta di Malang
Taman bunga Selecta sudah berdiri sejak tahun 1930-an hingga saat ini. Meskipun begitu, masih banyak pengunjung yang ingin menikmati suasananya yang sejuk dan tenang. Di tempat wisata ini, pengunjung bisa menyaksikan pemandangan hijau yang nampak cantik dengan bunga yang berwarna warni yang tumbuh subur. Pengelola Selecta banyak membuat spot untuk berfoto, yang tentu saja bagus untuk digunakan sebagai layar foto kamu.
6. Taman Begonia di Lembang
Di taman Begonia ini, pengunjung akan disuguhkan dengan deretan bunga yang telah disusun dengan rapi. Tentu saja banyak bunga berbagai warna yang ada di taman ini. Taman yang berada di ketinggian 1200 mdpl satu ini, memiliki suasana yang sejuk dan tenang. Untuk kamu yang gemar mengoleksi foto, banyak spot foto cantik yang instagramable lho di taman Begonia.
Demikian beberapa rekomendasi taman bunga di Indonesia yang tentunya sangat cocok untuk mempercantik feed Instagram kamu. Apalagi jika kamu merupakan penggemar bunga, pasti betah banget berada di tempat yang dikelilingi banyak jenis bunga ini. Kalau berkunjung jangan lupa untuk mengabadikan momen kamu, siapa tahu dapat diunggah di Instagram. Pasti banyak yang menyukai foto kamu.